Pelatihan Singkat HKI (Intellectual Property Short Course) Bagi Hakim-Hakim Sewilayah Hukum Sulawesi Tenggara
Pasarwajo | Jum'at, 2 September 2022, Bapak Ari Gunawan, S.H., M.H. selaku Ketua Pengadilan Pasarwajo dan Bapak Naufal Muzakki, S.H. selaku Hakim Pengadilan Negeri Pasarwajo, mengikuti Pelatihan Singkat HKI (Intellectual Property Short Course) bagi Hakim-Hakim Sewilayah Hukum Sulawesi Tenggara. Kegiatan ini berlangsung sejak tanggal 29 Agustus s/d 1 September 2022 yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan Para Hakim di Bidang Hak Kekayaan Intelektual.
Narasumber dari Hakim Agung YM Dr.Rahmi Mulyati,S.H.,M.H, Mr. Nobukazu Nishio dari (Japan International Coorperation Agency), Drs. Arifin,S.H.,M.Hum (Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Sulawesi Tenggara), Selviana Purba,S.H.,LL.M (Hakim Yustisial MA RI), H.Agus Subroto,S.H.,M.Hum ( Panitera Muda Perdata Khusus MA RI).